Sunday, February 16, 2025
HomeBeritaAda Apa Dengan Bawaslu Karawang, Tak Juga Kunjung Umumkan Hasil, PDPSP :...

Ada Apa Dengan Bawaslu Karawang, Tak Juga Kunjung Umumkan Hasil, PDPSP : Terbuka Saja!!

KARAWANG | ONEDIGINEWS.COM | Pelanggaran Kode Etik Penyelenggara Pemilu adalah Pelanggaran terhadap etika penyelenggara Pemilu yang berdasarkan sumpah dan/atau janji sebelum menjalankan tugas sebagai penyelenggara Pemilihan Umum ( Pemilu ).

Dimana, dalam Peraturan Bersama Komisi Pemilihan Umum, Badan Pengawas Pemilihan Umum dan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilihan Umum, Nomor 13 Tahun 2012, Nomor 11 Tahun 2012 dan Nomor 1 Tahun 2012, tentang Kode Etik Penyelenggara Pemilihan Umum Pasal 1 Ayat 6, bahwa Kode Etik Penyelenggara Pemilu, selanjutnya disebut Kode Etik, adalah satu kesatuan landasan norma moral, etis dan filosofis yang menjadi pedoman bagi perilaku penyelenggara pemilihan umum yang diwajibkan, dilarang, patut atau tidak patut dilakukan dalam semua tindakan dan ucapan.

Oleh karena itu, Ketua Pemantau Demokrasi Pelita Sayap Putih (PDPSP), Sofiyan, melihat adanya indikasi atau dugaan pelanggaran kode etik yang telah dilakukan oleh Komisioner Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Karawang Barat.

Karena menurutnya, Panwascam Karawang Barat telah melakukan kategori pelanggaran kode etik yang cukup berat, karena diduga telah menabrak norma-norma etika sebagai penyelenggara Pemilu dan Sumpah Janji sebagai Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam).

“Bawaslu Karawang telah diberi kewenangan untuk menangani pelanggaran kode Etik Panwas Kecamatan Karawang Barat tersebut dengan dasar Peraturan bawaslu nomor 4 tahun 2019, dan Perbawaslu Nomor 7 Tahun 2022 tentang Penanganan Temuan dan Laporan Pelanggaran Pemilu, Pada pasal 45 ayat (1),” jelas Sofyan, Minggu (7/1/2023).

Namun ia mengaku heran, Bawaslu Karawang sampai hari ini belum juga ada hasil dari tindaklanjut terkait permasalahan tersebut.

“Dari pemberitaan yang saya baca disejumlah media online, Bawaslu sudah melakukan tindaklanjut, bahkan sudah ada hasil pleno. Tapi mengapa sampai hari ini, mereka (Bawaslu) belum juga mengumumkan hasilnya ke publik terkait status Panwascam Karawang Barat, ini ada apa,” ujarnya heran.

“Sudah satu bulan kasus ini berjalan, padahal publik menanti secara terbuka hasil temuan indikasi pelanggaran Panwas Kecamatan Karawang Barat ini,” tandas Sofyan lagi.

Lebih lanjut ia mengatakan, Keputusan Bawaslu Karawang mengenai hasil penanganan pelanggaran tersebut sangat perlu di sampaikan kepada masyarakat agar menjadi transparan dan keterbukaan demi Pemilu yang jujur dan bermartabat dan demi menjaga marwah dan nama baik Bawaslu beserta jajarannya itu sendiri.

“PDPSP meminta kepada Bawaslu untuk segera mengumumkan hasil penanganan pelanggaran tersebut. Kalau memang tidak ada hal yang diberatkan oleh Bawaslu Karawang. Terbuka saja, karena Masyarakat Karawang harus tahu!!,” pungkasnya.

Sebelumnya, Masih segar diingatan kita, penyelenggara Pemilu di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, viral dan ramai menjadi perbincangan publik karena numpang nampangnya tiga Komisioner Panwascam Karawang Barat dengan Calon Presiden (Capres) Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo pada saat kunjungannya ke sejumlah wilayah di Kabupaten Karawang.

Ramai dan mengundang sejumlah sorotan, hal itupun langsung ditindak lanjuti oleh Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Karawang.

Komisioner Bawaslu Karawang Divisi Penindakan, Ahmad Syafei , beberapa kali dikonfirmasi menyampaikan bahwa pihaknya sudah melakukan pemanggilan terhadap Panwascam Karawang Barat beserta sejumlah pihak-pihak terkait.

Bahkan menurut Ahmad Syafei, Bawaslu Karawang juga sudah melaksanakan rapat pleno dan siap merilis hasilnya ke publik.

“Sudah ada, Nanti kita akan ada press realees, Nanti ada undangan. Ketua masih ada tugas d luar,” ujar Ahmad Syafei, Desember tahun 2023 lalu.

“O iya udh d plenokan, Siap d rilis. Nnti undgnya ada,” ucapnya, masih sama seperti tahun lalu. Ketika ditanya kembali kapan Bawaslu akan mengumumkan hasil pemanggilan tersebut.

 

Reporter : Nina Melani Paradewi

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments