Saturday, July 27, 2024
HomeDaerahDesa Tanjungbaru Realisasikan BLT 316 KK

Desa Tanjungbaru Realisasikan BLT 316 KK

Desa Tanjungbaru Realisaikan BLT 316 KK

Bekasi-ONEDIGINEWS.COM

Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (PDTT) memperbolehkan bantuan langsung tunai (BLT) bersumber dari dana desa disalurkan secara langsung. Kompensasi ini diberikan kepada desa-desa dengan kondisi dan keadaan tertentu.

Di kabupaten Bekasi Bantuan Langsung Tunai Desa (BLT-DD) telah dibagikan di beberapa desa yang ada di wilayah Kabupaten Bekasi, salah satunya yaitu di Desa Tanjungbaru, Kecamatan Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi Kamis (4/06/2020).

Untuk di desa Tanjungbaru, pembagian BLT sebanyak 316 Kartu Keluarga dibagi menjadi dua termin, dengan pembagian setiap penerima manfaat sebesar Rp 1,200 000,00 dengan rincian Rp 600.000.00 per bulan.

“Hari ini Desa Tanjungbaru realisasikan Bantuan Langsung Tunai dari anggaran Dana Desa sebanyak 316 Kartu Keluarga. Pembagian BLT ini dibagi menjadi dua termin, termin pertama yaitu hari ini kita bagikan 1,200.000,00 dua bulan, dan untuk termin kedua kita akan ajukan lagi SI untuk pembagian BLT yang satu bulan lagi, setelah itu kita menunggu kapan di realisasikan lagi dari pihak BJB,” papar Deden Solahudin Sekretaris Desa Tanjungbaru mewakili Kadesnya yang sedang sibuk menyaksikan serta mengatur warga dalam pembagian BLT.

Deden menambahkan, menurutnya bantuan dari pemerintah pusat maupun pemerintah daerah seperti PKH, Bansos serta yang lain sangat membantu masyarakat desa Tanjung baru.

“Saya ucapkan terimakasih kepada pemerintah pusat maupun pemerintah daerah dan Kecamatan dalam penyaluran bantuan seperti Bansos, PKH maupun yang lainnya, yang mana bantuan ini sangat bermanfaat bagi warga di desa kami. Dan tidak lupa kita berharap serta berdoa semoga Covid-19 ini cepat selesai dan berlalu,” pungkasnya.

Sementara, salahsatu warga desa Tanjungbaru penerima manfaat saat diwawancarai awak media mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada pemerintah desa.
“Saya ucapkan terimakasih kepada pak lurah dan semua pemerintah desa maupun daerah yang mana sudah membantu saya, bantuan ini akan saya gunakan untuk keperluan makan sehari-hari, dan bila ada lebihnya saya mau buka warung kecil-kecilan,” ucap Mista warga Kampung Ceger, Desa Tanjungbaru.

Meski sedikit berkerumun, pembagian BLT tersebut tidak lepas dari Standar Operasional Prosedur (SOP) dalam penanganan Covid-19, diantaranya memakai masker, mencuci tangan, dan cek suhu badan sebelum masuk ke aula desa. Situasi selama pembagianpun dalam kondisi kondusif dengan dibantu pengamanan oleh Babinsa dan babinkamtibmas serta melibatkan semua unsur pemerintahan desa.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments