Saturday, July 27, 2024
HomePemerintahanUpacara Hut Kemerdekaan RI Dihadiri 75 Orang Peserta

Upacara Hut Kemerdekaan RI Dihadiri 75 Orang Peserta

KARAWANG, – Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana memimpin upacara memperingati HUT Ke-75 Republik Indonesia di Halaman Plaza Pemkab Karawang, Senin 17 Agustus 2020. Peserta yang mengikuti upacara terbatas. Total ada 75 peserta dari kalangan TNI, Polri, dan PNS. Hadir Forkopimda Karawang serta sejumlah Kepala OPD.

Mengingat peringatan kemerdekaan Republik Indonesia tahun ini berlangsung di tengah pandemi virus corona yang belum usai. Sehingga jumlah peserta pun dibatasi demi menjaga  protok kesehatan bersama. Meski demikian, pelaksanaan HUT Ke-75 Republik Indonesia berlangsung secara khidmat dan tidak mengurangi nilai-nilai kebangsaan.

Dalam pidatonya, Bupati Cellica menyampaikan bahwa dalam peringatan HUT ke-75 Republik Indonesia ini semua elemen masyarakat harus bahu-membahu membawa Indonesia Maju. Menghargai peran para pahlawan yang berkorban demi bangsa dan negara.

Momentum peringatan Hari Ulang Tahun ke-75 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2020, dapat menyadarkan semua untuk bersatu dalam satu tekad menjadikan Indonesia sebagai negara yang dicintai rakyatnya dan disegani oleh bangsa-bangsa lain di dunia, serta memberikan keamanan dan kenyamanan serta kesejahteraan bagi seluruh lapisan masyarakat.

Usai upacara, Bupati dan jajaran Forkopimda dan rombongan menuju Aula Gedung Singaperbangsa Lantai 3 untuk mengikuti upacara peringatan detik-detik Proklamasi HUT Kemerdekaan RI ke-75 dari Istana Negara Jakarta. (rilis/red)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments